Senin, 27 Februari 2012


PUISI CINTA MATI


Sendiri diri Q,
Sunyi sepi malam,
Berteman suara gemuruh,
Angin dan canda gaib.
Dibawah sombong nya,
Sang rembulan dihiasi,
Canda tawa bulan.
Pikiran Q jauh melayang,
Menerobos ke dunia maya,
Mengharap penta,
Menjadi nyata.
Sesekali Q melihat,
Pancaran cahaya nya,
Lalu Q tersenyum,
Seolah kau berada di dekat Q.
Angin dan canda gaib
Mencoba menggangu Q,
Dalam tatapan Q pada nya,
Namun,tak kunjung jua,
Q lari dari nya.
Dalam hati penuh harap,
Tuk bisa bersama mu,
Menjalin tali kasih,
Bersama kita bahagia.
Tak puduli,
Apapun yang terjadi,
Walaupun kau disebrang laut,
Kan Q dayung .
Demi satu keingin,
Tuk mendapat seribu kebahagiaan,
Q rela mati,
Demi kau,pujaan hati

Mati Bersama Mimpi
Filed under Cinta Sejati
Aku tidak akan pernah menemukan cinta
seindah cintaku padamu
Bagiku kau adalah semua yang sangat aku inginkan di dunia
Di saat malam semakin dingin
Di saat bintang tidak hadir
Kau di sini bersamaku
menghangatkanku-setidaknya hatiku-
menerangi hidupku
untuk kembali menapaki kehidupan
Semua begitu indah
Saat-saat bersamamu
Namun kau kini bagai satu cerita misteri
menghilang bersama kata-kata yang tersimpan dalam diari
Menunggumu
sepiku sendiri
di tengah perasaanku yang berkecamuk
Aku selalu yakin
Kamu akan kembali
Kembali dalam hidupku
Mewarnai emosiku
dan… akhirnya
Kaupun mati selamanya
Bersama mimpi-mimpiku
mimpi kita

Rabu, 22 Februari 2012


MASIH DI TePI MIMPI
oleh Amelia Vietri Vivian Lee pada 28 April 2011 pukul 12:40

mungkin aku tak berarti,,
dengan hidupmu kini,,
kau punya dia yg lebih sempurna,,
lebih dari aku yg hanya pecundang tak berharga,,

namun entah apa yg terselip dalam otak,,
enggan hatiku coba mengelak,,
ia rela menanti,,
hingga tiba waktunya nanti,,

mungkin karna racun kesima yg kau sebarkan,,
aku tetap berharap sesuatu yg tak ada harapan,,
aku sadar apa yg aku lakukan,,
namun seakan tak inginku sadari kenyataan,,

tetap berdiri di tepi mimpi,,
menunggu titik putih yg kku yakini akan datang terangi,,
titik cahaya yg bukan hanya bayang semu,,
titik cahaya yg ku yakini itu dirimu.

http://a1.sphotos.ak.fbcdn.net/hphotos-ak-ash4/226603_210217512331420_100000295187407_758314_7248450_n.jpg

dalam doa


Dalam berdoa perhatikan adab dan sebab terkabulnya doa..
Diantaranya adalah ikhlash, bersungguh-sungguh, merendahkan diri, menghadap kiblat, mengangkat kedua tangan, dll..

Perhatikan juga waktu-waktu yang mustajab dalam berdoa..
Diantaranya adalah berdoa pada waktu sepertiga malam yang terakhir dimana Allah ‘Azza wa Jalla turun ke langit dunia, pada waktu antara adzan dan iqamah, pada waktu turun hujan, dll..

Perhatikan juga penghalang terkabulnya doa..
Diantaranya adalah makan dan minum dari yang haram, juga makan, minum dan berpakaian dari usaha yang haram, melakukan apa yang diharamkan Allah, dan lain-lain..

Manfaat lain dari berdoa berarti kita meyakini keberadaan Allah, mengakui bahwa Allah itu tempat meminta, mengakui bahwa Allah Maha Kaya, mengakui bahwa Allah Maha Mendengar, dst..

Sebagian orang ketika jodohnya tidak kunjung datang maka mereka pergi ke dukun-dukun berharap agar jodohnya lancar..
Sebagian orang ada juga yang menggunakan guna-guna..
Cara-cara seperti ini jelas dilarang oleh Islam..
Perhatikan hadits-hadits berikut yang merupakan peringatan keras dari Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam:

" Barang siapa yang mendatangi peramal / dukun, lalu ia menanyakan sesuatu kepadanya, maka tidak diterima shalatnya selama empat puluh malam "
(Hadits shahih riwayat Muslim (7/37) dan Ahmad).

" Maka janganlah kamu mendatangi dukun-dukun itu " 
(Shahih riwayat Muslim)

" Sesungguhnya jampi-jampi (mantera) dan jimat-jimat dan guna-guna (pelet) itu adalah (hukumnya) syirik "
(Hadits shahih riwayat Abu Dawud (no. 3883),
Ibnu Majah (no. 3530), Ahmad dan Hakim).